Cara Masak Ikan Lele Asam Pedas, Enaknya Juara

Resep Ikan Lele TerbaruJudul : Ikan Lele Asam Pedas
Editor : Kokibu
Country : Indonesia
Jenis : Seafood, Ikan Lele
--------------------------

Selamat Pagi Bundalovers. Sudah punya menu untuk serapan siang hari ini. Kali ini Kokibu akan coba hadirkan menu untuk siang hari ini dengan resep yang sederhana dan tentunya mempunyai cita rasa yang super. Resep kali ini kita akan coba hadirkan masakan yang berbahan dasar dari Ikan Lele dan kita akan coba mengolahnya menjadi menu spesial yaitu Ikan Lele Asam Pedas.

Resep ini sangatlah sederhana meskipun anda baru pertama kali terjun langsung ke dunia masak, tapi bukan berarti anda tidak bisa memasakan makanan yang enak, tapi dengan cara belajar dari masakan yang sederhana anda akan bisa menciptakan masakan yang luar biasa. Resep yang sederhana ini bisa anda dapatkan dengan bahan-bahan yang sangat mudah untuk di cari.

Untuk itu jika anda tertarik dengan menu olahan yang satu ini anda di wajibkan untuk mempersiapkan bahan-bahan yang dibutuhkannya terlebih dahulu, seperti bahan-bahan yang ada di bawah ini.

Bahan-Bahan
  • 5 Ekor Ikan lele (bersihkan dan potong-potong sesuai selera)
  • 1 buah jeruk nipis
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya
  • Minyak secukupnya

Bumbu:
  • 3 lembar daun jeruk
  • 3 buah asam kandis (Rendam dengan air panas)
  • 2 cm lengkuas (Memarkan)
  • 2 batang serai (Memarkan)
  • 2 lembar daun salam
  • 2 butir kapulaga

Bumbu Halus:
  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 4 buah cabe merah
  • 3 butir kemiri
  • 1 cm jahe
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • cabe rawit (sesuai selera anda)
  • Garam secukupnya

Cara Pembuatan:
  1. Pertama-tama siapkan wadah yang berisi ikan lele, selanjutnya taburi dengan garam dan perasan air jeruk nipis aduk samapi rata, setelah itu diamkan sekitar 20 menit saja
  2. Selanjutnya panaskan wajan yang berisi minyak goreng, lalu masak ikan lele yang sudah anda diamkan tadi setengah matang saja, lalu angkat dan tiriskan.
  3. Siapkan wajan yang baru untuk menumis. masukan semua "Bubu Halus" tumis hingga harum. Selanjutnya tuangkan air sekitar 300 ml saja masak hingga mendidih.
  4. Berikutnya masukan lengkuas, daun salam, daun jeruk, kapulaga dan yang terakhir adalah air asam kandis. Aduk hingga benar-benar harum.
  5. Selanjutnya masukan ikan lele yang sudah anda goreng tadi dan selanjutnya tambahkan garam dan gula sesuai selera ya (di kira-kira saja)
  6. Masak kembali sampai bumbu benar-benar meresap ke dalam ikan lele dan benar-benar matang
  7. Selanjutnya Angkat dan sajikan

Akan terasa nikmat jika disantap dalam keadaan hangat yang ditemani dengan nasi putih.

Seperti itulah proses cara pembuatannya cukup mudah dan sederhana bukan, silahakn anda coba sendiri dan rasakan kelezatan masakan anda. Terima Kasih.