Cara Memasak Bobor Bayam Labu Siam Yang Mudah dan Enak

Resep Bayam TerbaruJudul : Bobor Bayam Labu Siam
Editor : Kokiboy
Country : Indonesia
Jenis : Sayuran, Olahan Sehat
--------------------------

Selamat Malam Sahabat Kokibu. Kali ini saya akan coba berbagi kepada anda resep yang sangat sederhana tapi mempunyai cita rasa yang lebih luar biasa.

Jadi jika anda seorang pemula anda bisa coba menyajikan masakan yang satu ini, dijamin keluarga anda lebih menyukainya.

Ok Langsung saja jika anda tertarik dengan masakan yang satu ini, saya harapkan anda menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan di bawah ini terlebih dahulu.

Bahan-Bahan
  • 1 ikat daun bayam (petik-petik ya bunda)
  • 1 buah labu siam (di potong dadu saja ya)
  • 70 ml santan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas (memarkan)
  • 2 cm kencur
  • gula secukupnya

Bumbu Halus
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • garam secukupnya

Cara Pembuatan
  1. Pertama - tama haluskan bumbu seperti "bawang putih, bawang merah, ketumbar dan yang terakhir garam".
  2. Selanjutnya rebus air secukupnya saja, selanjutnya masukan bumbu halus dan biarkan air mendidih.
  3. Selanjutnya masukan labu siam dan biarkan sampai empuk, lalu masukan daun salam bersama lengkuas.
  4. Kemudian masukan santan dan aduk sampai merata. Selnajutnya anda tunggu sebentar saja sampai sayurnya mendidih.
  5. Kemudian masukan garam dan gula jika airnya kurang sedap menurut anda.
  6. Selnajutnya masukan bayam dan tunggu sampai bayam bener-bener layu dan labunya bener-bener empuk.
  7. Kemudian angkat dan sajikan.

Seperti itulah proses car pembuatannya cukup sederhana dan mudah bukan. Silahkan anda coba sendiri dan rasakan kelezatannya.