Cara Memasak Gulai Ikan Mas Bumbu Kuning Padang Yang Lezat

Resep Ikan Mas TerbaruJudul : Gulai Ikan Mas Bumbu Kuning Padang
Editor : Kokibu
Country : Indonesia
Jenis : Seafood, Ikan Mas
--------------------------

Selamat Pagi Sahabat Kokibu. Di pagi yang dingin seperti ini paling cocok kalau menyantap masakan yang hangat-hangat serta gurih. Kali ini kita akan coba menghadirkan menu masakan yang berbahan dasar dari "Ikan Mas".

Banyak sekali di dunia maya tentang resep dan cara memasak yang berbahan dasar dari "Ikan Mas" dan salah satunya yaitu "Gulai Ikan Mas Bumbu Kuning Padang". Resep ini terbilang sangat sederhana tapi mempunyai cita rasa yang istimewa.

Untuk itu jika anda tertarik dengan olahan yang satu ini, sebaiknya anda persiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan di bawah ini.

Bahan-Bahan
  • 500 gram ikan mas (Cuci bersih dan potong 3 bagian)
  • 1 lembar daun kunyit (Simpulkan)
  • 2 batang serai (Memarkan)
  • 2 buah asam kandis
  • 2 sdm bawang goreng
  • 4 sdm minyak goreng
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 sdt garam (secukupnya)
  • 1/2 sdt penyedap rasa (secukupnya)
  • 750 ml santan (agak mengental ya)

Bumbu Halus
  • 4 sdm cabai giling
  • 15 buah bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 3 cm kunyit (Pilih yang sudah tua ya)
  • 1 cm lengkuas
  • 3 cm jahe

Cara Pembuatannya
  1. Pertama-tama lumuri daging ikan mas yang sudah anda bersihkan terlebih dahulu dengan air jeruk nipis selama kurang lebih 15 (untuk menghilangkan bau amis yang menempel pada ikan tersebut)
  2. Selanjutnya tumis "bumbu halus" bersama dengan daun kunyit serta serai hingga tercium wangi
  3. Kemudian masukan ikan mas dan aduk kembali sampai berubah warna dan dibaluti dengan bumbu secara merata
  4. Selanjutnya tuangkan santan dan aduk kembali menggunakan api kecil dan tunggu sampai mendidih dan mengental
  5. Sekarang anda pastikan terlebih dahulu bahwa ikan masnya sudah bener-bener matang secara sempurna dan santannya sampai terlihat sudah berminyak
  6. Selanjutnya angkat dan sajikan

Tips:
Saat anda memasak gulai ikan mas sebaiknya "santan" jangan di masak terlalu kering ya bunda soalnya jika terlalu kering akan mengurangi kelezatannya. Untuk memasak gulai ikan mas cukup masak hingga santan mulai mengental dan mengeluarkan minyak.

Seperti itulah proses cara pembuatannya cukup mudah bukan. Silahkan bunda coba sendiri dan rasakan kelezatannya. Terima Kasih.