Cara Membuat Samosa Ayam Sederhana dan Lezat

Resep Samosa Ayam TerbaruJudul : Samosa Ayam
Editor : Kokibu
Country : Indonesia
Jenis : Kue Kering, Daging Ayam
--------------------------

Selamat Pagi Menjelang Siang Sahabat Kokibu. Musim yang dingin seprti ini yang di tambah lagi dengan harinya weekend. Kali ini kita coba hadirkan cemilan yang hangat-hangat dan renyah.

Kali ini kita akan coba sajikan cemilan "Samosa Ayam" dengan cara pembuatannya yang sederhana tanpa ribet dan sangat cocok bagi anda yang baru pertama kali membuat gorengan.

Ok langsung saja jika anda tertarik dengan gorengan yang satu ini sebaiknya anda persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu seperti di bawah ini.

Bahan-Bahan
  • 20 lembar kulit lumpia besar
  • 150 gram daging ayam (Cincang kecil)
  • 2 butir telur

Bahan Isian
  • 1/2 bawang bombay (Cincang dadu kecil saja)
  • 1 siung bawang putih (Cincang Halus)
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  • 1/2 sdt merica
  • air secukupnya

Cara Pembuatan:
  1. Pertama-tama tumis terlebih dahlu yaitu bawang bombay dan bawang putih hingga harum
  2. Selanjutnya masukan daging ayam yang sudah dicincang sebelumnya dan tumis hingga berubah warna
  3. Lalu masukan garam, gula dan merica aduk kembali sampai merata.
  4. Selanjutnya anda kocok 1 butir telur lepas terlebih dahulu, lalu masukan ke dalam tumis daging yang tadi. Kemudian aduk-aduk sampai merata
  5. Selanjutnya tuangkan air kurang lebih 100 ml saja ya bunda
  6. Selanjutnya masukan tepung terigu dan masak kembali sampai kuahnya menyusut dan mengental
  7. Lalu ambil kulit lumpia, selanjutnya anda isi dengan ayam yang sudah anda buat tadi. Kemudian lipat segitiga lalu rekatkan menggunakan telur
  8. Selanjutnya goreng sampai matang atau berubaha warna kuning kecoklatan.
  9. Selanjutnya angkat dan tiriskan
  10. Sajikan selagi masih hangat

Seperti itulah proses cara pembuatannya cukup sederhana dan mudah untuk anda coba. Terima Kasih.